parboaboa

7 Model Keramik Dinding Dapur Motif Bunga Cantik dan Unik

Wanovy | Rumah | 29-07-2023

Model keramik dinding dapur motif bunga, foto: hgtv.com

PARBOABOA - Keramik dinding dapur motif bunga dapat menjadi pilihan untuk menampilkan area memasak yang unik di rumah.

Motif bunga juga cocok untuk menampilkan desain dapur yang modern dan minimalis. Lihat inspirasi terbaiknya di sini!

Saat ini, kebanyakan orang menggunakan keramik polos untuk dinding dapur. Padahal, terdapat beragam motif keramik yang dapat dijadikan pilihan, salah satunya adalah motif bunga yang cantik dan unik.

Keramik dinding dapur motif bunga juga dapat dipilih sebagai material backsplash yang modern dan minimalis di dapur.

Tertarik menerapkannya untuk dapur di rumah? Intip inspirasi keramik motif bunga berikut ini!

1. Keramik Dapur Motif Bunga Monokrom

(Foto: rumah.com)

Dapur tak melulu identik dengan wanita dan feminin. Dapur juga dapat dekat dengan kaum pria dan maskulinitas.

Untuk itu, keramik dinding dapur motif bunga warna monokrom sangat cocok diterapkan. Padukan dengan furnitur berwarna hitam.

2. Keramik Dapur Motif Bunga Kuning

(Foto: Pinterest/HomeZada)

Warna kuning adalah salah satu warna terbaik untuk menampilkan suasana dapur tampak memiliki energi dan terasa lebih bersemangat. Ditambah dengan keramik motif bunga, dijamin suasana dapur menjadi lebih ceria.

3. Keramik Dapur Motif Bunga Biru

(Foto: house.htgetrid.com)

Warna biru laut memperlihatkan area dapur terasa lebih formal dan juga menyenangkan. Ini sangat bagus terutama untuk area dapur terbuka. Dengan motif bunga, menambah suasana ceria dan bersemangat di dapur.

4. Keramik Dapur Motif Bunga Merah

(Foto: coloraydecor.com)

Meski memiliki warna terang yang mencolok, warna merah juga dapat dipilih sebagai keramik di dinding dapur.

Dengan motif bunga yang cantik, membuat dinding terasa lebih ceria dan bersemangat. Jika tidak ingin terkesan berlebihan, kamu cukup mengaplikasikan keramik motif bunga berwarna merah tersebut di bagian sisi tertentu saja.

5. Keramik Dapur Motif Bunga Abu-Abu

(Foto: amazon.com)

Keramik dinding dapur motif bunga yang ramai, ditenangkan oleh warna abu-abu yang lembut dan netral. Menjadikan paduan yang menenangkan untuk suasana dapur kamu.

Dengan warna abu-abu, kamu tak perlu pusing memilih warna furnitur karena akan cocok ke semua warna.

6. Kelopak Cantik pada Keramik Dinding Dapur

(Foto: designcafe.com)

Seperti musim semi yang menyapa hangat, inspirasi keramik dinding dapur motif bunga ini terlalu cantik untuk dilewatkan.

Pemilihan keramik berpola empat kelopak bisa diaplikasikan dengan tetap memilih palet yang minimalis, seperti abu-abu dan hijau gelap.

Prioritaskan juga kitchen set yang ala Japandi supaya terkesan lebih bersih dan klop dengan keramik dapur motif bunga tersebut.

7. Kebun Bunga Pribadi di Dapur Kebanggaan

(Foto: artworksbyjulia.com)

Keramik dinding dapur motif bunga tidak harus hadir dalam bentuk tersebar pada backsplash, tapi juga bisa seperti inspirasi menawan yang satu ini.

Hadir tepat di atas sink, gaya mural pada keramik dinding sukses menjadikan kesan kebun bunga pribadi di dapur. Warna-warni ceria juga pasti efektif bikin siapa pun semangat untuk bersih-bersih setelah memasak.

Nah, itulah tadi beberapa model keramik dinding dapur motif bunga yang bisa kamu jadikan referensi. Jangan lupa selalu pantau model rumah masa kini di Parboaboa.com ya!

Editor : Wanovy

Tag : #keramik dinding dapur    #motif keramik    #rumah    #model rumah    #desain dapur   

BACA JUGA

BERITA TERBARU