parboaboa

Profil dan Biodata Cinta Kuya Putri Sulung dari Uya Kuya, Lengkap Umur, Agama, dan Perjalanan Karier

Jesika | Biografi | 20-09-2023

Cinta Kuya (Foto: Instagram/@cintakuya)

PARBOABOA - Cinta Kuya adalah seorang selebriti Indonesia yang telah meraih ketenaran berkat banyaknya peran yang ia geluti di dunia hiburan.

Dia memiliki sejumlah bakat, termasuk menjadi pesulap, presenter, penyanyi, dan berbagai talenta lainnya yang membuatnya berhasil dikenal di panggung hiburan.

Belakangan ini, perhatian publik terfokus pada kehidupan Cinta di Amerika Serikat, tepatnya di Los Angeles, California, di mana ia sedang mengejar pendidikan di Pasadena City College.

Keputusan ini mendapatkan dukungan penuh dari kedua orang tuanya, yang bahkan telah memfasilitasi segala kebutuhannya selama berada di sana, termasuk rumah dan mobil.

Namun, yang menarik adalah bahwa Cinta, yang kini berusia 19 tahun, tetap mempertahankan kemandiriannya.

Ia telah dilihat bekerja paruh waktu sebagai pelayan di sebuah restoran, menunjukkan tekadnya untuk menghasilkan uang secara mandiri.

Bahkan, baru-baru ini, ia terlihat mengumpulkan botol bekas untuk didaur ulang, sebuah tindakan sederhana yang menunjukkan semangatnya untuk meraih kemandirian finansial.

Sikap kemandirian ini telah mendapat banyak pujian dan pengakuan dari berbagai pihak, termasuk dari kalangan netizen.

Banyak yang memandangnya sebagai sosok wanita pekerja keras yang tidak manja, meskipun memiliki orang tua yang berkecukupan secara finansial.

Informasi lebih lanjut mengenai profil dan biodata Cinta Kuya dapat ditemukan dalam ulasan berikut ini.

Profil Cinta Kuya

Cinta Rahmania Putri Khairunnisha (Foto: Instagram/@cintakuya)

Cinta Rahmania Putri Khairunnisha atau yang lebih dikenal dengan nama panggung Cinta Kuya, lahir di Jakarta pada 2 Februari 2004. Kini ia berusia 19 tahun dan memiliki tanda zodiak Aquarius.

Ia merupakan anak pertama dari pasangan selebritis, Uya Kuya (ayah) dan Astrid Kuya (ibu). Sang ayah adalah keturunan Minangkabau dan Sunda, sementara ibunya keturunan Belanda, Jerman, dan Betawi. Dirinya memiliki adik laki-laki yang bernama Sydney Agusto Putra Utama.

Mengenai agama Cinta Kuya, ia memeluk agama Islam seperti kedua orang tuanya. Sang ibu dulunya memeluk agama Kristen, sebelum memutuskan pindah agama ke Islam saat menikah dengan Uya Kuya.

Putrid sulung dari Uya kuya ini sedang menempuh pendidikan di Negeri Paman Sam, tepatnya di Pasadena City College, Los Angeles, California. Di sana ia mengambil jurusan perfilman karena ingin bekerja di industri Hollywood seperti jadi Making Movie atau Performing Arts.

Diketahui, selama ini Cinta telah terkenal sebagai seorang penggemar K-Pop yang sejati, terutama dari boyband terkenal dunia, BTS. Ia adalah seorang ARMY yang setia mendukung grup tersebut.

Selain dikenal sebagai penggemar berat BTS, ia juga memiliki hobi yang menarik. Meskipun masih muda, pesulap cilik ini juga merupakan seorang penggemar anime dan cosplay yang aktif.

Cinta sering membagikan foto-foto dan video terkait anime favoritnya, dan terkadang ia bahkan tampil dalam kostum cosplay yang mengagumkan. Hobi ini menggambarkan sisi kreatif dan imajinatifnya, di mana ia dapat menjadi karakter dari dunia anime.

Biodata Cinta Kuya

Cinta Rahmania Putri Khairunnisha (Foto: Instagram/@cintakuya)

Nama Lengkap: Cinta Rahmania Putri Khairunnisha

Nama Panggung: Cinta Kuya

Nama Panggilan: Cinta

Tempat, Tanggal Lahir: Jakarta, 2 Februari 2004

Zodiak: Aquarius

Umur: 19 Tahun 

Kewarganegaraan: Indonesia

Pendidikan: Highscope Indonesia

Agama: Islam

Orang Tua: Uya Kuya (Ayah), Astrid Khairunnisha (Ibu)

Saudara: Sydney Agusto Putra Utama

Profesi: Penyanyi, Presenter, Pesulap

Hobi: Traveling, Bernyanyi

Facebook: –

Twitter: @cinta_kuya02

Instagram: @cintakuya

TikTok: @cintakuya

YouTube: Cinta

Perjalanan Karier Cinta Kuya

Cinta Rahmania Putri Khairunnisha (Foto: Instagram/@cintakuya)

Cinta, seperti yang banyak diketahui, lahir dari keluarga terkenal di industri hiburan Indonesia. Ayahnya adalah seorang penyanyi, presenter, dan pesulap yang telah meniti karier sukses dalam dunia hiburan.

Sejak masa kecilnya, Cinta telah terpapar dengan intensitas dunia hiburan, yang kemudian menjadi alasan mengapa ia begitu akrab dengan bidang ini sejak usia dini. Tak mengherankan bahwa sejak masa muda, Cinta sudah terlibat dalam industri hiburan sebagai seorang pesulap.

Salah satu ciri khas yang melekat pada dirinya adalah penggunaannya kata-kata "Bim Salabim Ka Arba-Arba." Ini adalah ungkapan yang menjadi bagian tak terpisahkan dari karakter pesulapnya.

Menariknya, asal mula kata-kata ini berawal dari ketidakmampuannya mengucapkan dengan benar kata "Bim Salabim Abrakadabra" ketika dia pertama kali belajar sulap, karena pada saat itu dia masih mengalami cadel.

Meskipun usianya masih sangat muda, Cinta sudah mengumpulkan pengalaman berharga dalam menyelenggarakan program acara sendiri.

Bahkan, ia pernah berkolaborasi dengan ayahnya dalam beberapa program acara, seperti "Cinta Juga Kuya" dan "Cinta Emang Kuya." Dalam acara-acara tersebut, Cinta berperan sebagai penyelenggara dan juga turut menyanyi bersama ayahnya, menunjukkan bakat serbagunanya.

Selain menjadi seorang presenter yang berbakat, Cinta yang dikenal dengan ciri khas berkacamata ini juga telah merilis sejumlah lagu yang cukup dikenal.

Beberapa dari karyanya yang populer termasuk "Ulat dan Kepompong," "Bersama Cinta," "Mimpi Terindah," "Mergo Saranghaeyo," "Namanya Cinta," "Ngangenin," serta "Pelan-Pelan Kau Menjauh."

Lagu

  • Ulat dan Kepompong
  • Bersama Cinta
  • Mimpi Terindah
  • Mergo Saranghaeyo
  • Namanya Cinta
  • Ngangenin
  • Pelan-Pelan Kau Menjauh

Acara TV

  • Bikin Panik (Trans7)
  • Air Mata Doa (Trans TV)
  • Keluarga Uya (Trans7)
  • Bahagia Cara Uya (GTV)
  • Wiiit Cabe Rawit (Indosiar)
  • Cinta Dimana-mana (RCTI)
  • Cinta & Uya Sama Sama Kuya (SCTV)
  • Cinta Juga Kuya (SCTV)

Penghargaan

  • SCTV Awards (2011)
  • Official World Record (2012), untuk anak kecil yang membawa acara dengan episode terbanyak
  • Nickelodeon Indonesia Kids' Choice Awards 2012 Bintang Cilik Terfavorit (2012)
  • Panasonic Gobel Awards 2013, untuk kategori Bintang Cilik Terfavorit (2013)

Demikianlah profil dan biodata Cinta Kuya yang mungkin sedang kamu cari. Kisah perjalanan hidupnya yang penuh inspirasi, kemandiriannya yang mengesankan, dan beragam bakat yang dimilikinya telah membuatnya menjadi salah satu selebriti muda yang sangat dihormati di Indonesia.

Editor : Sari

Tag : #cinta kuya    #uya kuya    #biografi    #biodata cinta kuya    #profil cinta kuya    #lagu mimpi terindah cinta kuya   

BACA JUGA

BERITA TERBARU