parboaboa

6 Tips Meningkatkan Performa HP Android Agar Lebih Ngebut

Wanovy | Teknologi | 10-12-2022

Smartphone, foto: HP Pintar

PARBOABOA - Beberapa pengaturan dalam ponsel dapat membantu perangkat pengguna berjalan dengan lancar, namun pengguna harus mengetahui terlebih dahulu pengaturan mana saja yang bermanfaat.

Dilansir dari beberapa sumber, berikut ini 6 tips untuk meningkatkan performa atau kinerja smartphone Android lebih baik secara keseluruhan:

1. Bersihkan data menggunakan aplikasi Files

Aplikasi Files buatan Google yang bisa diunduh di tautan berikut ini bisa dipakai untuk membersihkan beragam file atau dokumen "sampah" yang tidak diperlukan lagi oleh ponsel.

Dengan begitu, beban media penyimpanan ponsel (storage) akan semakin ringan dan performa pun kemungkinan akan meningkat.

Untuk membersihkan ponsel, pengguna cukup membuka aplikasi Files, mengunjungi tab "Clean" dan klik tombol "Clean" di bagian "Junk files".

Aplikasi ini juga bisa dipakai untuk membersihkan aneka foto atau video yang tidak dibutuhkan, file yang sudah diunduh, hingga aneka file berukuran besar untuk memperluas storage perangkat.

2. Hapus aplikasi yang tidak terpakai

Performa ponsel bisa ditingkatkan dengan menghapus beberapa aplikasi yang jarang atau tidak pernah dipakai. Pasalnya aplikasi tersebut juga memenuhi storage dan ruang pemrosesan (RAM) dalam ponsel.

Artinya, aplikasi tersebut punya andil dalam membebani kinerja. Penghapusan aplikasi biasanya bisa dilakukan dengan meng-klik dan menahan (hold) ikon aplikasi terkait selama beberapa detik dan Anda bisa meng-klik tombol "Uninstall".

Jika aplikasi yang ingin dihapus merupakan aplikasi sistem dan tidak bisa di-uninstall, biasanya Anda tetap bisa mematikan aplikasi tersebut supaya tidak memakan memori.

Caranya, masuk ke "Settings" > "Apps" dan perhatikan aplikasi yang ada di sana.

Bila menemukan salah satu atau beberapa yang ternyata tak berguna, langsung saja pilih dan klik tombol "Disable" untuk mematikan tanpa menghapusnya atau uninstall agar langsung dihapus.

3. Update sistem Android

Rutin melakukan pembaruan OS Android ke versi terbaru dapat memaksimalkan performa sekaligus meningkatkan keamanan perangkat.

Proses update sistem Android ini sangat mudah dilakukan dan biasanya otomatis selama perangkat tersebut terhubung ke saluran WiFi.

4. Rooting Android

Pengguna hp Android tipe lama biasanya akan kesulitan memperbarui sistem karena OS yang digunakan sudah tidak mendukung.

Fungsi rooting ini dapat membantu menambah, mengurangi, hingga memodifikasi file atau data di Android.

Dengan begitu, aplikasi bawaan Android yang tidak diperlukan dapat dihapus dan membantu memaksimalkan kinerja Android.

5. Bersihkan home screen

Home screen atau layar utama HP juga menjadi penyebab terjadinya masalah penurunan performa HP.

Sering digunakan untuk jalan pintas aplikasi menjadi faktor utama penurunan performa HP ketika banyaknya aplikasi yang sedang digunakan maupun aplikasi yang baru akan digunakan.

Lebih disarankan untuk memasang aplikasi yang sekiranya penting atau pasti untuk digunakan dalam jangka waktu dekat.

Karena apabila terdapat penggunaan aplikasi yang berkepanjangan di layar belakang itulah yang akan mengakibatkan performa HP anda menurun.

6. Matikan animasi

Layar HP memakai animasi wallpaper bergerak pun menjadi masalah menurunnya performa HP. Untuk mengatasi hal tersebut, sebaiknya anda mematikan animasi tersebut agar kinerja HP kembali lancar.

Caranya anda masuk ke menu setting lalu pilih about phone dan cari device information atau system.

Kemudian setelah masuk Device Information atau System, cari kolom yang menampilkan build number, sentuh 7 kali untuk mengaktifkan Mode Developer.

Akan muncul Menu Developer Option lalu carilah Window Animation Scale, Transition Animation Scale dan Duration Animation Scale secara berurutan. Terakhir, ubah menjadi Animation Off.

Nah, itulah tadi beberapa tips untuk meningkatkan performa HP Android yang bisa Anda coba. Semoga membantu!

Editor : -

Tag : #android    #performa hp    #teknologi    #tips    #gadget   

BACA JUGA

BERITA TERBARU