parboaboa

Ketahui 4 Tips Menghindari Ban Motor Bocor Halus

Juni | Otomotif | 13-10-2022

Ban Motor Bocor (Foto: Otomotif Weekly)

PARBOABOA – Kondisi jalanan yang yang bergelombang dan juga berbatu memang tidak bisa diprediksi oleh para pengendara. Tanpa disadari, terkadang ban motor mengalami bocor halus akibat sering melintasi jalanan berbatu.

Bocor halus memang tidak bisa terdeteksi secara langsung. Perlu waktu beberapa hari untuk kita menyadarinya. Kendati demikian, ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk menghindari bocor halus pada motor.

Apa saja itu? simak ulasan lengkapnya di bawah ini yuk!

1. Perhatikan Kondisi Ban

Bocor halus biasanya terjadi karena kondisi ban yang sudah aus. Jika sudah begini, benang atau serat baja akan keluar dan justru menusuk ban bagian dalam. Untuk menghindarinya, perhatikan kondisi ban dan lakukan penggantian jika sudah terlihat tipis.

2. Bersihkan Ban dari Kerikil

Kerikil atau bebatuan kecil yang menyelip di sela-sela ban sebaiknya jangan diabaikan. Hal ini tanpa disadari dapat menyebabkan bocor halus. Ujung batu yang tajam bisa menusuk ke dalam ban dan justru akan menembus ban ketika mendapat tekanan.

3. Perhatikan Velg

Motor yang sering menghantam lubang akan berpengaruh pada velgnya. Jika terdapat retakan pada velg, akan memungkinkan adanya celah yang membuat angin keluar. Untuk itu, perhatikan kondisi velg motor sebelum melakukan perjalanan.

4. Perhatikan Pentil Ban

Jika terjadi bocor halus namum kondisi ban masih bagus, kamu perlu mengecek kondisi pentil ban. Jika kondisinya sudah bocor, segera ganti dengan pentil ban yang baru.

Itulah tadi empat cara menghindari ban motor bocor halus. Selalu periksa ban motor sebelum bepergian dan selalu rutin memeriksa tekanan angin ban untuk menjamin keamanan dan kenyamanan berkendara.

Editor : -

Tag : #motor    #ban    #otomotif    #perawatan motor    #komponen motor    #tips   

BACA JUGA

BERITA TERBARU