parboaboa

Terbaru! Tiket Daring Penyeberangan Rute Ajibata-Ambarita Telah Berlaku

Dimas | Daerah | 02-09-2022

Pelabuhan Ajibata Kabupaten Toba (Foto: Republika)

PARBOABOA, Toba – Pihak pengelolah jasa penyeberangan perairan Danau Toba, yakni PT Angkutan Sungai, Danau, dan Penyeberangan (ASDP) telah memberlakukan penggunaan tiket daring kepada masyarakat, serta wisatawan lokal maupun mancanegara yang ingin menyeberang ke Pulau Samosir atau sebaliknya.

Penggunaan tiket daring tersebut, kini mulai diberlakukan untuk rute penyeberangan pelabuhan Ajibata Kabupaten Toba dan Pelabuhan Ambarita Kabupaten Samosir.

“Pengguna jasa penyeberangan di lintasan tersebut bisa memesan dan membeli tiket melalui website resmi PT ASDP per 1 September 2022,” ucap Partogi Tamba selaku GM PT ASDP, Kamis (1/9).

Ia pun mengatakan, pengadaan tiket daring tersebut dilakukan guna menindaklanjuti arahan dari Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan. Selain itu, penggunaan tiket secara daring ini diharapkan dapat meningkatkan kunjungan wisatawan kek kawasan destinasi pariwisata super prioritas, yakni Danau Toba.

Cara menggunakan tiket daring untuk penyeberangan peraian Danau Toba pun cukup mudah. Para wisatawan yang telah mendapatkan tiket, hanya perlu melakukan scan barcode dan selanjutnya akan diberikan tiket boarding pass untuk naik ke kapal.

Sebelumnya, pihak PT ASDP telah menyebar informasi terkait penggunaan tiket daring lewat spanduk, banner, hingga sosialisasi yang dibantu oleh Pemerintah Kabupaten Samosir.

Bahkan, pihak PT ASDP telah telah melakukan launching penggunaan tiket daring pada 17 Agustus 2022 lalu. Namun, hal itu belum berjalan dengan baik lantaran pihak PT ASDP mengakui masih mengalami beberapa kendala pada bagian teknologi tersebut.

Editor : -

Tag : #danau toba    #pt asdp    #daerah    #ajibata    #samosir    #berita sumut   

BACA JUGA

BERITA TERBARU