parboaboa

Tulisan Surat Al Kautsar yang Mudah Dibaca: Arab, Latin, Arti, Hukum Tajwid, Keutamaan, dan Cara Mengamalkannya

Ratni Dewi Sawitri | Islam | 07-08-2023

Bacaan Al Quran Surat Al Kautsar (Foto: Parboaboa/Ratni)

PARBOABOA - Surat Al Kautsar adalah golongan surat Makkiyah, yang artinya diturunkan di Kota Mekah sebelum Rasulullah SAW hijrah ke Madinah.

Terletak di urutan ke 108 dalam susunan Al Quran, bacaan Surat Al Kautsar artinya hanya terdiri dari tiga ayat.

Walaupun pendek, surat ini menyimpan makna yang mendalam dan penuh hikmah bagi umat Islam, salah satunya menjelaskan tentang pentingnya untuk bersyukur atas karunia Allah SWT.

Umat muslim yang sedang sakit, dianjurkan untuk membaca Surah Al Kautsar sebagai bentuk ikhtiar. Sebagaimana dalam sebuah hadits riwayat Imam Ahmad, Rasulullah SAW bersabda:

هُوَ نَهْرٌ أَعْطَانِيهِ رَبِّى عَزَّ وَجَلَّ فِى الْجَنَّةِ عَلَيْهِ خَيْرٌ كَثِيرٌ يَرِدُ عَلَيْهِ أُمَّتِى يَوْمَ الْقِيَامَةِ آنِيَتُهُ عَدَدُ الْكَوَاكِبِ يُخْتَلَجُ الْعَبْدُ مِنْهُم فَأَقُولُ يَا رَبِّ إِنَّهُ مِنْ أُمَّتِى. فَيُقَالُ لِى إِنَّكَ لاَ تَدْرِى مَا أَحْدَثُوا بَعْدَكَ

Artinya: Surat Al Kautsar adalah sebuah sungai (telaga) di dalam surga yang diberikan Tuhanku kepadaku (Muhamad). Di dalamnya terdapat kebaikan yang baik. Kelak di hari kiamat umatku akan mendatanginya (Al Kautsar). Jumlah wadah-wadahnya sama dengan bilangan bintang-bintang. Diusir darinya seseorang hamba, maka aku berkata, "Ya Tuhanku, sesungguhnya dia dari umatku." Maka dikatakan, "Sesungguhnya kamu tidak mengetahui apa yang telah dibuat-buatnya sesudahmu."

Lantas, bagaimana bunyi bacaan Surat Al Kautsar? Simak penjelasannya di bawah ini, lengkap dengan keutamaan dan cara mengamalkannya dalam kehidupan sehari-hari.

Bacaan Surat Al Kautsar Latin, Arab dan Artinya

Bacaan surat Al Kautsar Latin, Arab, dan Artinya (Foto: Parboaboa/Ratni)

اِنَّآ اَعْطَيْنٰكَ الْكَوْثَرَۗ ١

Arab-Latin: innā a'tainākal-kausar

1.Sesungguhnya Kami telah memberikan kepadamu nikmat yang banyak.

فَصَلِّ لِرَبِّكَ وَانْحَرْۗ ٢

Surat Al Kautsar Latin: fa salli lirabbika wan-har

2. Maka dirikanlah sholat karena Tuhanmu; dan berkorbanlah.

اِنَّ شَانِئَكَ هُوَ الْاَبْتَرُ ࣖ ٣

Arab-Latin: inna syāni`aka huwal-abtar

3. Sesungguhnya orang-orang yang membenci kamu dialah yang terputus.

Kandungan surat Al-Kautsar mengajarkan kepada umat muslim untuk selalu bersyukur kepada Allah SWT atas segala nikmat-Nya serta penghormatan terhadap Rasulullah SAW.

Hukum Tajwid Surat Al Kautsar

Mengutip buku Tudhihul Adillah oleh M. Syafi'i Hadzami (2010), adapun mengetahui ilmu tajwid, hukumnya adalah Fardu Kifayah. Sedangkan membaca Al-Quran dengan tajwid adalah mengamalkan tajwid, dan diwajibkan bagi Muslimin dan Muslimat yang Mukallaf.

Berikut ialah hukum tajwid yang terkandung dalam Surat Al Kautsar:

1. Ayat pertama terdapat empat hukum tajwid, yaitu gunnah musyaddah, mad jaiz, mad layin, dan al qomariah.

2. Ayat kedua terdapat satu hukum tajwid, yaitu idhar halqi.

3. Ayat ketiga ada dua hukum tajwid, yaitu gunnah musyaddah dan al qomariah. Wallahu'alam Bissawab.

Keutamaan Surat Al Kautsar

Keutamaan surat Al Kautsar (Foto: Parboaboa/Ratni)

Melansir buku Keutamaan Membaca Al-Qur’an, Berdzikir, Berdo‘a dan Bershalawat oleh Imam Nawawi dkk (2021), Bukhari meriwayatkan dari ‘Utsman, ia berkata: “Rasulullah SAW bersabda: ‘Sebaik-baik kalian adalah orang yang mau mempelajari Al-Qur'an dan mengajarkannya kepada orang lain.’”

Muslim meriwayatkan dari Abu Umamah, ia berkata: “Aku pernah mendengar Rasulullah bersabda: ‘Bacalah Al Qur'an, sebab kelak pada hari Kiamat dia akan datang memberikan syafa'at kepada pembacanya.’”

Surah Al-Kautsar berfungsi sebagai penghiburan dan dorongan bagi Nabi Muhammad SAW. Allah SWT mengajarkan bahwa meskipun beliau merasa sedih dan kecewa atas perlakuan orang-orang kafir, Allah telah memberikan kebaikan yang sangat melimpah kepadanya.

Berikut keutamaan Surat Al Kautsar:

1. Diberikan Nikmat oleh Allah SWT

Barang siapa yang membaca surat Al-Kautsar, akan ditambahkan nikmat hidup dan di akhiratnya kelak. Surat Al-Kautsar menunjukkan bahwa Allah memberikan nikmat yang banyak kepada Rasulullah SAW.

Nikmat yang banyak itu di antaranya adalah keturunan yang banyak dan telaga Al-Kautsar di surga kelak.

Surat Al Kautsar latin memberikan arahan kepada Rasulullah untuk mensyukuri nikmat yang banyak dengan salat dan berkurban, yakni salat yang ikhlas karena Allah Swt. dan kurban yang dipersembahkan kepada-Nya semata.

Dengan membaca surat Al-Kautsar setiap hari, surat tersebut dapat dijadikan sebagai alat untuk membuka rezeki. Dengan begitu, rezeki yang didapatkan dari Allah Swt. akan lancar dan bertambah.

2. Keluarga Menjadi Harmonis

Dengan membaca dan mengamalkannya setelah melaksanakan salat tahajud bersama pasangan, surah Al-kautsar latin dapat membantu membuat hubungan antara suami istri serta keluarganya menjadi lebih harmonis, sakinah, mawadah, dan warohmah.

3. Alat Ikhtiar untuk Menyembuhkan Penyakit

Surat Al Kautsar latin dan artinya dapat dijadikan sebagai alat ikhtiar untuk meminta kesembuhan kepada Allah dari segala macam penyakit. Dengan membaca surat Al-Kautsar saat akan minum, insyaallah ikhtiar yang dilakukan akan membuahkan hasil.

4. Melunakkan Hati Seseorang

Dengan membaca bacaan surat Al-Kautsar sebanyak tiga kali, hati orang yang akan ditemui bisa melunak. Selain itu, bagi orang yang senantiasa membaca surat Al-Kautsar juga akan mendapatkan ketentraman dalam hati.

5. Membuka Jalan Terkabulnya Doa

Setiap manusia pasti memiliki suatu keinginan. Sebagai seorang muslim yang baik, untuk mendapatkan sesuatu yang sedang diinginkan tidak hanya dengan berusaha, tetapi juga harus diiringi doa.

Dengan berdoa dan mengamalkan surat Al-Kautsar saat terjadinya hujan disertai rasa ikhlas dari dalam hati, insyaallah doa yang dipanjatkan akan ditunjukkan titik terangnya oleh Allah dengan dikabulkan doa-doanya.

Cara Mengamalkan Surat Al Kautsar

Melansir buku Al Quran Sebagai Sumber Hukum oleh Alik al Adhim (2016), Al-Qur'an merupakan mukjizat terbesar yang diturunkan kepada Nabi Muhammad.

Membaca Alqur'an bernilai ibadah dan akan mendapatkan pahala berlipat-lipat. Al Qur'an adalah sebaik-baik bacaan bagi orang mukmin. Baik dalam keadaan senang maupun sedih.

Bahkan membaca Alquran ketika sedih bukan saja mendapat amal dan pahala, tetapi juga bisa menjadi obat dan penawar bagi hati gelisah.

Mengamalkan Surah Al-Kautsar merupakan hal yang sangat dianjurkan bagi umat Muslim. Surah ini mengandung berbagai keutamaan dan berkah, dan mengikutinya dengan penuh penghayatan akan membawa banyak manfaat bagi kehidupan Anda.

Berikut adalah beberapa cara mengamalkan Surah Al-Kautsar:

  • Membaca Surah Al-Kautsar dalam Shalat

Anda dapat membaca Surah Al-Kautsar latin dan artinya setiap kali Anda melaksanakan shalat, baik shalat lima waktu maupun shalat sunnah. Surah ini termasuk surah yang pendek, sehingga mudah dihafal dan diucapkan dalam shalat.

  • Membaca Surah Al-Kautsar secara Rutin

Selain dalam shalat, luangkan waktu untuk membaca Surat Al Kautsar dan artinya 7 kali secara rutin di luar waktu shalat. Anda dapat membacanya di pagi, sore, atau malam hari sebagai bentuk dzikir dan ibadah kepada Allah SWT.

  • Memahami dan Menghayati Maknanya

Penting untuk memahami arti dan tafsir dari Surah Al-Kautsar agar Anda dapat menghayatinya dengan lebih dalam. Ketika membaca surah ini, renungkanlah maknanya dan pertimbangkan bagaimana pesan-pesan dalam surah ini dapat diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari.

  • Mengamalkan Kebaikan

Surat Al Kautsar dan artinya 7x menekankan tentang nikmat yang banyak yang diberikan oleh Allah. Sebagai bentuk syukur, perbanyaklah amal kebaikan, seperti bersedekah, membantu sesama, berbuat baik kepada orang lain, dan berbuat kebaikan di lingkungan sekitar.

  • Meningkatkan Kualitas Shalat

Surah Al-Kautsar menekankan pentingnya melaksanakan shalat dengan baik. Usahakan untuk meningkatkan kualitas shalat Anda dengan memperhatikan tata cara, khusyuk, dan fokus dalam berdoa kepada Allah.

  • Membaca Surah Al-Kautsar untuk Orang yang Telah Meninggal

 Jika Anda memiliki kerabat atau teman yang telah meninggal dunia, Anda dapat membaca Surah Al-Kautsar dan mendoakannya agar mendapatkan keberkahan dan rahmat dari Allah.

  • Berpikir Positif dan Bersyukur

Arti Surat Al Kautsar mengandung pesan tentang nikmat-nikmat Allah yang melimpah. Jadilah pribadi yang selalu berpikir positif dan bersyukur atas segala nikmat yang diberikan oleh Allah, walaupun terkadang Anda menghadapi cobaan dan kesulitan dalam hidup.

  • Menghindari Sifat Hasad dan Benci

Surah Al-Kautsar juga mengajarkan untuk menjauhi sifat hasad (iri hati) dan benci terhadap sesama Muslim. Jadilah pribadi yang penuh kasih sayang, selalu berusaha untuk saling mendukung dan menginspirasi dalam kebaikan.

Ingatlah bahwa mengamalkan arti Surat Al Kautsar tidak hanya sebatas membaca teksnya, tetapi juga melibatkan pemahaman, penghayatan, dan perbuatan nyata dalam kehidupan sehari-hari.

Semoga dengan mengamalkannya, Anda mendapatkan keberkahan, keselamatan, dan kedamaian dalam hidup Anda, serta mendekatkan diri kepada Allah SWT. Amin.

Editor : Sari

Tag : #al quran    #surat al kautsar    #islam    #keutamaan surat al kautsar    #cara mengamalkan surat al kautsar   

BACA JUGA

BERITA TERBARU