parboaboa

Resep Pancake Oatmeal Sederhana dan Bergizi

Ester | Selera Nusantara | 29-09-2022

Resep Pancake Oatmeal Sederhana (Foto:DAMNDELICIOUS)

PARBOABOA – Siapa yang tidak mengenal pancake? Dessert dengan bahan dasar tepung terigu serta telur ini mampu memikat siapa saja lewat rasanya yang enak serta lembut dimulut. Ada banyak sekali jenis pancake yang sudah berkembang saat ini, salah satunya adalah pancake oatmeal.

Pancake oatmeal adalah salah makanan yang cukup digemari banyak orang, terlebih yang sedang menjalani proses diet. Pancake satu ini dikenal dengan rasanya yang enak serta banyaknya gizi dan nutrisi yang baik untuk tubuh.

Beberapa nutrisi yang terkandung dari pancake oatmeal adalah karbohidrat, protein, serat lemak, dan kalorinya yang cukup rendah. Selain itu, cara pembuatan pancake ini juga cukup mudah.

Nah, jika kamu tertarik untuk mencoba pancake oatmeal, di bawah ini kami akan memberikan resep pancake oatmeal sederhana yang dapat kamu coba di rumah. Selain rasanya yang enak, tentu pancake oatmeal ini baik untuk tubuh.

Resep Pancake Oatmeal Sederhana

Bahan:

  • 100 gr oat.
  • 1 butir telur.
  • 100 ml susu.
  • 1 sdt baking powder.
  • 1 sdt vanilla.
  • 1/4 sdt garam.
  • 1 sdm mentega.

Cara membuat:

  1. Langkah pertama, campurkan oat yang sudah dihaluskan dengan garam dan baking powder.
  2. Kemudian di wadah lain, campurkan telur, susu, vanilla essence dan aduk hingga rata.
  3. Lalu, masukkan adonan telur ke dalam adonan oat tadi dan aduk hingga rata kembali.
  4. Setelah rata, panaskan wajan dan masak pancake di atasnya.
  5. Lakukan berulang kali hingga adonan habis.
  6. Setelah matang, tata pancake dan tambahkan topping. Pancake oatmeal siap disajikan.

Nah, itulah resep pancake oatmeal sederhana yang wajib kamu coba. Resep di atas dapat kamu jadikan referensi untuk membuat pancake yang sehat dan tentunya bergizi. Semoga ulasa kami dapat bermanfaat dan selamat mencoba!

Editor : -

Tag : #pancake    #oatmeal    #selera nusantara    #resep    #makanan    #dessert    #diet   

BACA JUGA

BERITA TERBARU