parboaboa

Niat Sembuh, Pria Ini Malah Dianiaya di Panti Rehabilitasi Sumut

Sarah | Daerah | 21-01-2022

Polisi tangkap pelaku penganiayaan [Ist]

PARBOABOA, Medan - Saat hendak menyembuhkan ketergantungannya terhadap narkoba, seorang pria berinisial SH (29) warga Kecamatan Medan Helvetia malah mati mengenaskan.

Ia meninggal dunia setelah dianiaya di panti rehabilitasi di Kecamatan Sei Bingai, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara.

Kasat Reskrim Polres Binjai AKP Rian Permana mengatakan, peristiwa terjadi pada Minggu (16/1/2022) lalu. Akibat penganiayaan tersebut korban harus dilarikan ke rumah sakit. Namun, besoknya di kabarkan korban telah meninggal dunia, Senin (17/1/2022).

"Sembilan pelakunya sudah diamankan," kata Rian Jumat (21/1/2022).

Peristiwa berawal ketika pihak keluarga membawa korban ke lokasi panti rehabilitasi. Tujuannya agar SH sembuh dari ketergantungan narkoba.

"Setelah sampai di panti rehabilitasi itu, korban diterima langsung oleh staf yayasan untuk dilakukan pendataan admistrasi. Keluarga korban membayar uang Rp 2,5 juta," katanya.

Kemudian, dua pelaku yang berinial JP dan FT membawa korban masuk ke ruangan untuk diperiksa urine dan dilakukan pemasangan rantai besi di kedua kakinya. Namun, bukannya di tes urine pelaku malah dianiaya.

"Saat berada di ruangan pelaku PP, DS dan MB dan JP memukuli korban dengan cara meninju, menendang wajah dan badan korban. Saat itu korban tidak mau dipasang rantai besi pada kedua kakinya," ungkapnya.

Pelaku lalu membawa korban keluar dari ruangan yang selanjutnya dibawa ke kolam dan kembali dianiaya.

"PP menyuruh pelaku lainnya agar korban direndam dalam kolam agar lemas dan tidak bisa berontak," jelasnya.

Kemudian pelaku MB, DS, FT, AH CH, BS, CP, PP dan IP secara bersama-sama menganiaya korban dengan cara menyeret tubuhnya.

"Pelaku MB memukul korban menggunakan rantai besi pada bagian belakang sebanyak satu kali," katanya.

Sebet Rian, Pihaknya yang mendapatkan laporan langsung melakukan penyelidikan dan menangkap para pelaku yang merupakan pekerja panti rehabilitasi.

Editor : -

Tag : #narkoba    #sabu    #panti rehabilitasi    #polres binjai    #daerah   

BACA JUGA

BERITA TERBARU