parboaboa

Mewah dan Luas, Begini Potret Rumah Fadil Jaidi

Juni | Hiburan | 20-05-2022

Rumah Fadil Jaidi (Foto: Youtube/ Atta Halilintar)

PARBOABOA, Jakarta - Nama Fadil Jaidi sedang ramai diperbincangkan berkat video TikTok bersama sang ayah, Pak Muh. Tak hanya di TikTok, Fadil Jaidi juga merupakan seorang YouTuber Indonesia.

Berbeda dengan YouTuber lain, pria berdarah Arab ini kerap mengunggah konten bersama sang Ayah. Dalam beberapa video, terlihat rumah Fadil Jaidi yang luas dan mewah.

Lokasi rumah Fadil Jaidi yang nyaman menjadi tempatnya dan Sang Ayah beraksi membuat konten-konten menghibur. Tak sedikit warganet yang menanyakan alamat rumah Fadil Jaidi dimana.

Dalam sebuah tayangan YouTube Atta Halilintar, disebutkan bahwa rumahnya Fadil Jaidi terletak di Jatiasih, Bekasi. Rumah mewah ini memiliki bangunan dua lantai

Penasaran dengan rumahnya Fadil Jaidi? Berikut penampakannya.

1. Garasi yang Luas

Saat memasuki gerbang rumah Fadil, area pertama yang akan terlihat adalah garasi yang ada di luar dan di dalam. Garasi luar dapat menampung dua mobil dan terdapat juga garasi indoor untuk menyimpan mobil di dalamnya.

Garasi bagian dalam menggunakan pintu berwarna cokelat yang menambah kesan elegan pada rumah tersebut. Selain itu, terdapat keran air di garasi bagian luar untuk memudahkan jika ingin menyuci kendaraan.

2. Ruang Tamu dengan Nuansa Klasik Serba Coklat

Memasuki area dalam rumah Fadil Jaidi, terdapat ruang tamu yang tampak nyaman dan mewah dengan furniture bernuansa klasik. Di area sofa terdapat bantalan empuk dan terlihat sangat modern, dengan perpaduan warna krem dan emas.

Dilengkapi dengan beberapa lukisan yang terpajang di dinding membuat rumah ini semakin terlihat menarik.

3. Ruang Keluarga

Bagi pengikut Fadil Jaidi, tentu sudah tak asing lagi dengan area ini. Tempat tersebut merupakan ruang yang kerap dipakai untuk berkumpul keluarga dan merupakan tempat favorit Pak Muh. Diketahui ayah Fadil tersebut sering menghabiskan waktu di sana.

4. Meja Makan yang Terlihat Mewah

Tak jauh dari ruang keluarga, terdapat area meja makan yang terlihat mewah dan elegan. Diketahui bahwa ruangan ini baru saja selesai direnovasi. Tampilan meja makan terlihat bernuansa krem keemasan. Dilengkapi dengan ornamen dan hiasan dinding menambah kesan mewah di ruang makan tersebut.

5. Area Dapur yang Dilengkapi Dua Kulkas

Rumah Fadil Jaidi sepertinya memang didesain minim sekat, terlihat dari ruangan yang satu menuju ruangan lain jarang ditemukan pintu. Area dapur ini terletak  bersebelahan dengan meja makan. Walaupun terlihat sederhana, tapi fasilitas dapur ini cukup lengkap dan terdapat dua lemari pendingin sekaligus.

6. Area Lantai Dua

Di lantai dua, terdapat kamar tidur Fadil Jaidi yang juga didominasi oleh warna krem dan cokelat. Kamar tidur tersebut dilengkapi dengan kasur berukuran besar, lemari pakaian, televise, dan berbagai pajangan yang digantung di dinding.

Furniture yang digunakan di area kamar tidur tersebut didominasi oleh material kayu sehingga tampak selaras dengan warna dinding kamar.

7. Halaman Belakang yang Luas

Meski berlokasi di tengah kota, rumah Fadil Jaidi tetap terasa sejuk. Pasalnya, rumah tersebut dilengkapi dengan halaman yang cukup lapang di bagian belakang. Tempat ini dipenuhi tanaman hijau dan dimanfaatkan Pak Muh sebagai tempat memelihara unggas seperti burung dan ayam.

Nah, itulah beberapa sudut rumah Fadil Jaidi. Dengan konsep minim sekat, membuat hunian mewah ini terlihat lapang dan nyaman.

Editor : -

Tag : #fadil jaidi    #youtuber    #hiburan    #tiktoker    #influencer    #desain rumah   

BACA JUGA

BERITA TERBARU