parboaboa

Peroleh 65 Medali, Indonesia Masuk Peringkat ke-7 Asian Para Games 2023

Atikah Nurul Ummah | Olahraga | 27-10-2023

Indonesia memperoleh 65 medali di Ajang Asian Games 2023. (Foto: Instagram/ @npcindonesia)

PARBOABOA, Jakarta -  Perwakilan Indonesia saat ini terus menorehkan gelar juara, dengan masuk peringkat ketujuh dalam ajang Asian Para Games 2023 yang diadakan di Hangzhou, China.

Selama klasemen berlangsung, Indonesia hingga kini berhasil mendapatkan total 65 medali.

Dari jumlah 65 medali, 20 diantaranya merupakan medali emas, 18 medali perak, dan sisanya 27 medali perunggu.

Perolehan medali emas disumbangkan oleh cabang olahraga badminton sebanyak 2 medali, chess 7 medali, para-cycling 3 medali, para-atletik sebanyak 4 medali, boccia 1, lawn bowls 1, blind judo 1, dan swimming 1 medali emas.

Medali perak diraih oleh para-cycling 6, badminton 3, para-atletik 3, chess 2, lawn bowls 3, swimming 1, dan powerlifting juga 1 medali perak.

Sementara medali perunggu diraih oleh para atletik sebanyak 5 medali, chess 4 medali, badminton 4 medali, juga powerlifting, swimming, boccia dan archery masing-masing 1 medali.

Lalu lawn bowls 3 medali, para-cycling 4, table tennis 2, dan judo 2 medali perunggu.

Indonesia masih berjuang hingga akhir pertandingan yang akan diselenggarakan besok hari, Sabtu (28/9/2023).

Perolehan Medali Sementara Berbagai Negara di Asian Games 2023

Perolehan medali paling banyak dalam Asian Games 2023 diraih oleh China dengan total 157 medali emas, 128 medali perak, dan 108 perunggu. Sehingga jumlah totalnya menjadi 393 medali.

Dibawahnya ada Iran dengan 96 medali, 32 emas, 36 perak, dan sebanyak 28 medali perunggu.

Lalu diikuti oleh Jepang dengan 104 medali, 30 diantaranya medali emas, 33 perak dan 41 diantaranya perunggu.

Pada posisi keempat ada Korea Selatan yang sukses dengan 68 medali, dengan 20 emas, 21 perak dan 27 perunggu.

Uzbekistan ada di peringkat lima dengan total 62 medali. Sebanyak 20 diantaranya medali emas, 19 perak, dan 23 perunggu.

Di bawah Uzbekistan ada Thailand dengan perolehan 75 medali, 20 diantaranya emas, 18 perak dan 37 perunggu.

Dibawah Thailand ialah Indonesia, dan dibawahnya ada Malaysia dengan 32 medali dan Kazakhstan dengan total perolehan 38 medali.

Editor : Atikah Nurul Ummah

Tag : #asian para games    #perolehan medali    #olahraga    #kemenpora    #medali emas indonesia   

BACA JUGA

BERITA TERBARU