parboaboa

Berminat Kuliah ke Jepang? Buruan Daftar Beasiswa iUP Kyoto University

Juni | Pendidikan | 25-10-2022

Pendaftaran Beasiswa iUP Kyoto University (Foto: campuspedia.id)

PARBOABOA, Jakarta – Pendaftaran beasiswa Kyoto International Undergrade Program (iUP) untuk jenjang S1 di Kyoto University, Jepang telah dibuka.

Bagi kamu yang tertarik untuk melanjutkan pendidikan ke Negeri Sakura, beasiswa fully funded ini dibuka hingga 5 Desember 2022. Menariknya, kamu tak perlu khawatir tidak bisa berbahasa Jepang saat diterima.

Sebab, Kyoto iUP menyediakan fasilitas kursus bahasa Jepang selama enam bulan kepada penerima beasiswa. Pendaftar program ini juga nantinya langsung dipertimbangkan sebagai kandidat beasiswa, sehingga tak perlu mendaftar beasiswa terpisah.

Penerima beasiswa juga mendapat kesempatan untuk melanjutkan studi S2 di Kyoto University. Selain itu, pihak Kyoto iUP juga memberikan tunjangan hidup sebesar Rp 12,4 juta per bulan, dan menyediakan asrama.

Persyaratan beasiswa Kyoto iUP

1. Pas foto enam bulan terakhir

2. Copy paspor

3. Bukti pembayaran pendaftaran

4. Transkrip nilai sekolah

5. ljazah SMA

6. Formulir rekomendasi yang diisi oleh pihak sekolah

7. Esai bahasa Inggris 600 kata

8. Sertifikat tes akademik 9. Internasional (SAT/EJU/ACT)

9. Sertifikat tes bahasa Inggris (IELTS/TOEFL)

Dokumen yang menjadi persyaratan dikumpulkan dan dikirim melalui online application system iup.kyoto-u.ac.jp. Bagaimana, apakah kamu tertarik untuk mencoba?

Editor : -

Tag : #beasiswa    #perguruan tinggi    #pendidikan    #kyoto university    #beasiswa fully funded   

BACA JUGA

BERITA TERBARU