parboaboa

Olahan Ayam Kekinian Ala Rumahan Rasa Restoran Luar Negeri

Rahma | Selera Nusantara | 12-04-2022

Gambar Olahan Ayam Terkini (Dok:Tribunnews)

PARBOABOA, Pematangsiantar- Apakah kamu juga merupakan salah satu pecinta olahan ayam? Memang, daging ayam merupakan salah satu bahan yang paling sering digunakan untuk masakan.

Daging ayam kaya akan protein, serta proses dalam memasaknya terbilang paling mudah dibandingkan memasak sumber protein lain seperti ikan dan daging sapi. 

Selain itu, daging ayam juga memiliki rasa yang sangat lezat dan cocok untuk diolah menjadi berbagai jenis masakan.

Sangkin banyaknya olahan ayam, mungkin kamu akan menjadi bingung untuk memilihnya.Oleh sebab itu, berikut beberapa referensi resep olahan ayam kekinian ala rumahan rasa restoran yang mudah untuk kamu ikuti.

1. Ayam Kungpao

Olahan ayam kekinian ala rumahan rasa restoran pertama yang akan saya sarankan adalah resep olahan ayam Kungpao. Resep olahan yang satu ini, dapat kita jumpai di restoran-restoran yang menyajikan makanan Chinese food.

Rasa dari olahan ayam ini cenderung manis, dan juga memiliki tekstur yang renyah (cruncy). Tekstur ini  berasal dari taburan kacang mede. Olahan ini perlu kamu coba dirumah, karena rasanya bisa membuat siapapun jatuh cinta.

Berikut bahan-bahan yang dapat kamu siapkan dan cara membuatnya.

Bahan Utama

  • 350 gr paha ayam fillet, dipotong dadu
  •  3 siung bawang putih, haluskan
  • ½ sdt kecap asin
  •  ¼ sdt merica bubuk
  • ½ sdt kecap ikan
  •  ½ sdt minyak wijen
  • ½ sdt garam

Bahan untuk Bumbu Ayam

  • 2 buah cabai kering, potong kecil
  • 3 siung bawang putih, haluskan
  • 2 sdm saus tomat
  • 1 sdm saus tiram
  • ½ sdt minyak wijen
  • 2 sdt kecap manis
  • ½ sdt gula pasir
  • 1 sdt maizena, larutkan dalam 1 sdt air
  • 100 ml air
  • 50 gr kacang mede utuh, kemudian goring

Cara Membuat

  1. Campurkan ayam dengan bahan utama, kurang lebih diamkan selama 15 menit.
  2. Setelah dimarinasi, goreng ayam hingga setengah matang.
  3. Tumis bawang putih dengan cabai kering hingga semua harum. Masukan ayam hingga semua tercampur rata.
  4. Kemudian tambahkan saus tiram, saus tomat, gula pasir dan kecap manis hingga semua tercampur rata.
  5. Tuang air dan aduk hingga mendidih, kemudian tambahkan larutan maizena dan aduk hingga semua bahan meletup-letup.
  6. Sajikan hidangan dengan taburan kacang mede goreng, aduk dalam wajan tanpa menggunakan api.
  7. Angkat, dan ayam kungpao siap disajikan.

2. Ayam Katsu

Olahan ayam selanjutnya yang dapat kamu coba ialah ayam Katsu. Resep olahan ayam yang satu ini, merupakan salah satu menu restoran yang menyajikan makanan Jepang.

Resep olahan ayam ini, cocok untuk kamu yang sedang ingin mencoba kreasi baru dalam memasak daging ayam. Barikut bahan-bahan yang kamu butuhkan dan cara pembuatannya.

Bahan-Bahan

  • 500 gr dada ayam (3 buah dada ayam fillet ukuran besar)
  • 1 butir telur (kocok lepas)
  • 5 sdm tepung bumbu (bisa diganti tepung terigu)
  • Tepung roti (sesuaikan dengan ukuran ayam)
  • Garam (sesuai selera)
  • Lada putih (sesuai selera)
  • Wortel dan kol (parut atau cincang kecil)

Cara Membuat

  1. Potong dada ayam fillet hingga membentuk potongan lebar, memarkan.
  2. Lumuri daging ayam dengan garam dan lada secukupnya, lalu diamkan selama 20 menit di kulkas (tidak usah didiamkan apabila terburu-buru).
  3. Siapkan telur, tepung bumbu/terigu yang dilarutkan dengan air dingin, beserta tepung roti.
  4. Baluri daging ayam dengan telur, dilanjutkan dengan adonan tepung basah, dan yang terakhir lumuri secara merata dengan tepung roti.
  5. Goreng ayam katsu hingga berwarna coklat keemasan menggunakan api sedang.
  6. Sajikan hidangan dengan salad wortel dan kol juga mayonnaise  sebagai pelengkap.

3. Nasi Goreng Ayam Hongkong

Nasi goreng merupakan salah satu makanan yang sangat populer di Indonesia. Selain itu, nasi goreng juga memiliki banyak jenis dan variasi dalam penyajiannya.

Jika kamu termasuk salah satu pecinta nasi goreng, dan ingin mencoba variasi nasi goreng yang baru di rumah, kamu bisa mencoba memasak Nasi Goreng Ayam Hongkong ini.

Nasi Goreng Ayam Hongkong ini memiliki rasa yang berkelas setingkat dengan masakan di restoran.Selain itu, cara memasaknya pun terbilang cepat dan mudah.

Jadi walaupun dalam kondisi sibuk, kamu tetap bisa mencoba resep olahan yang satu ini. Berikut bahan-bahan yang dapat kamu siapkan dan cara pembuatannya. 

Bahan-Bahan

  • 2 piring nasi dingin
  • Daging ayam cincang atau potong dadu
  • 1 buah wortel potong kotak kecil
  • ½ buah jagung manis pipil
  • 4 buah buncis iris tipis
  • 1 tangkai daun bawang
  • 1 butir telur
  • 3 siung bawang putih, haluskan
  • Garam dan gula secukupnya
  • Kaldu bubuk/kaldu jamur secukupnya
  • Margarin/mentega/butter
  • Kecap asin
  • Saus tiram

4. Ayam Teriyaki

Resep olahan ayam yang satu ini menggunakan saus teriyaki didalam bumbu masakannya. Saus asal Jepang ini terbilang sangat populer di masyarakat Indonesia.

Rasa manis dari saus ini sangan pas saat dipadukan dengan gurihnya daging ayam. Olahan ayam teriyaki ini, bisa kamu jadikan menu masakan andalan di rumah.

Olahan ayam yang satu ini, juga sering masuk di dalam  menu restoran Jepang loh. Kamu bisa mencoba olahan ayam teriyaki ini dirumah, karena sangat praktis dalam pembuatannya dan sangat cocok menjadi bekal makanan kesekolah, ke kantor ataupun dikonsumsi  bersama keluarga di rumah.

Bahan-Bahan

  1. 200 gr paha ayam fillet (dapat diganti dada ayam)
  2. 100 gr bawang Bombay
  3. 1 buah cabai merah dan hijau besar
  4. 1 bungkus saus teriyaki instan
  5. 3 sdm minyak goring

Cara Membuat

  1. Iris serong cabai merah dan hijau, potong bawang Bombay, dan potong ayam berbentuk dadu.
  2. Siapkkan wadah, campurkan ayam dan 1 bungkus saus teriyaki instan, lalu marinasi kurang lebih 15 menit.
  3. Panaskan minyak goreng, tumis bawang Bombay, dan cabai. Masukkan ayam, aduk rata, masak hingga matang.
  4. Ayam teriyaki siap disantap. 

5. Ayam Pandan ala Thailand

Olahan ayam yang satu ini pasti jarang kalian dengar ataupun cicipi, hal ini dikarenakan resep olahan masakan Thailand sangat jarang digunakan di masyarakat Indonesia.

Namun jika kamu pernah berkunjung ke restoran Thailand, kamu pasti pernah mencicipi olahan ayam yang satu ini.

Jika kamu rindu untuk memakannya kembali, kamu juga bisa membuat sendiri  di rumah. Karena bahan yang akan digunakan untuk membuat masakan ini juga sangat mudah didapat.

Bahan-Bahan

  1. 1/2 kg ayam fillet
  2.  Daun pandan secukupnya
  3. 1/2 sdt merica
  4.  1 sdm saus tiram
  5. 1 sdm kecap asin
  6. 1 sdt minyak wijen
  7. 3 siung bawang putih, haluskan
  8. 1 sdt kecap manis

Cara Membuat

  1. Cuci bersih ayam dengan garam sampai ayam keset, potong sesuai selera.
  2. Campur semua bumbu ke ayam, urap sampai rata, diamkan di dalam kulkas hingga sejam.
  3. Bungkus ayam dengan daun pandan, goreng dengan api sedang. Angkat dan sajikan.

Nah,mudah bukan memasak  dengan mengikuti resep olahan ayam kekinian ala rumahan rasa restoran luar negeri yang telah dijelaskan diatas.

Memasak dirumah dapat menjamin rasa yang lebih lezat, karena sesuai dengan selera anda dan keluarga. Sekarang tidak ada lagi keluhan bosan karena menu olahan ayam yang gitu-gitu aja, karena dengan mengikuti resep diatas, bias menjadikan kamu menjadi Chef restoran baru di rumah mu.

Editor : -

Tag : #ayam    #daging ayam    #resep    #olahan daging ayam    #cita rasa restoran    #masakan rumahan   

BACA JUGA

BERITA TERBARU