parboaboa

Lionel Messi Dikonfirmasi Negatif Covid-19

Sondang | Olahraga | 05-01-2022

Lionel Messi Dikonfirmasi Negatif Covid-19

PARBOABOA, Siantar – Pesepakbola kenamaan Paris Saint-Germain (PSG), Lionel Messi dikonfirmasi telah sembuh dari Covid-19 pada Selasa (4/1) waktu setempat.

Ia juga telah berangkat ke Paris untuk bergabung dengan PSG menggunakan pesawat pribadinya. Jika memungkinkan, Messi juga akan bermain melawan Olympique Lyon pada pekan ke-20 Ligue 1 pada Minggu (9/1) mendatang.

Hal itu diketahui berdasarkan pemberitaan dari La Nacion yang dilansir dari News.ro. Media asal Argentina itu turut memperlihatkan foto Messi dan keluarga saat berada di bandara Rosario untuk berangkat menuju Paris.

Seperti diketahui, Messi dan tiga pemain PSG lainnya dikabarkan terjangkit Covid-19 pada Minggu (2/1). Mereka adalah Juan Bernat, Sergio Rico, Nathan Bitumzala dan Lionel Messi.

Melansir dari Marca, Messi dan yang lainnya terpapar Covid-19 varian Omricon. Imbasnya, mereka tak bisa diandalkan dalam sejumlah pertandingan penting Les Parisien.

"PSG telah mengumumkan bahwa Lionel Messi , Juan Bernat , Sergio Rico dan pemain akademi Nathan Bitumazala telah dinyatakan positif Covid-19," tulis Marca.

“Sifat menular dari varian Omicron telah menyebabkan sejumlah besar nama besar pemain dan pelatih absen akhir-akhir ini, dan sekarang Mauricio Pochettino akan tanpa Messi," tambahnya.

Sementara itu, Kylian Mbappe dan kawan-kawan telah melakoni pertandingan pertama usai pergantian tahun dengan bertamu ke markas Vannes dalam lanjutan Piala Prancis 2021, Selasa (4/1).

Skuad asuhan Mauricio Pochettino kemudian akan melanjutkan pekan ke-20 Liga Prancis 2021/2022. Mereka akan bertamu ke markas Olympique Lyon di Parc Olympique Lyon, Senin (10/1) mendatang.

Sebelumnya, PSG telah kehilangan Neymar Jr karena cedera pergelangan kaki yang cukup parah. Cedera itu didapatnya saat menghadapi Saint-Etienne akhir November kemarin.

Editor : -

Tag : #Paris Saint Germain    #PSG    #Lionel Messi    #Liga Prancis   

BACA JUGA

BERITA TERBARU