parboaboa

Lebih Populer Dari Aplikasi Resmi, Ini Keunggulan dan Resiko Menggunakan YoWhatsApp

Wanovy | Teknologi | 19-02-2022

Ilustrasi YoWhatsApp

PARBOABOA - Sebagai salah satu aplikasi perpesanan yang populer, WhatsApp memiliki segudang fitur. WhatsApp pun terus memperbarui aplikasi dan membuat fitur serta kemampuan anyar.

Namun belakangan ini ada banyak aplikasi WhatsApp hasil modifikasi bermunculan, atau kerap disebut sebagai WhatsApp Mod. Aplikasi tersebut membawa fitur yang bahkan tidak ditemukan di aplikasi WhatsApp resmi.

Salah satu WhatsApp Mod yang cukup populer adalah YoWhatsApp. Ini bukanlah sebuah aplikasi yang resmi, sehingga kamu tidak dapat menemukannya di Play Store.

Kamu dapat download apk YoWhatsApp, pada situs hanson.co.id. Dengan banyak fitur tambahan, tentunya akan sangat menguntungkan apabila kamu menggunakan YoWhatsApp dibandingkan WhatsApp asli.

Selain memiliki banyak keunggulan, ternyata ada juga resiko menggunakan YoWhatsApp yang perlu kamu ketahui. Untuk lebih jelasnya simak artikel ini sampai selesai ya!

Apa Itu YoWhatsApp?

Aplikasi YoWhatsApp pertama kali diciptakan oleh Yousef Al-Basha. Namun, karena Yousef menghentikan pengembangannya, aplikasi MOD ini kemudian dikembangkan oleh Fouad Mokdad. Oleh karena itu, YoWhatsApp disebut juga FouadYoWa.

Fungsi utama dari aplikasi YoWhatsApp adalah untuk memodifikasi WhatsApp. WhatsApp akan dijalankan menggunakan fitur tambahan seperti pengiriman video tanpa batasan ukuran dan memungkinkan penggunaan dua akun WhatsApp dalam satu perangkat.

Keunggulan Aplikasi YoWhatsApp

Aplikasi YoWhatsApp punya berbagai fitur-fitur hebat yang tidak akan kamu temukan pada aplikasi WhatsApp biasa yang sering kamu gunakan.

Berikut fitur-fitur hebat yang ditawarkan oleh aplikasi YoWhatsApp:

1. Pengaturan Privasi

Salah satu alasan kenapa banyak orang yang memilih download apk YoWhatsApp adalah karena pengaturan privasi melimpah yang tidak ada dalam WhatsApp biasa.

Aplikasi YoWhatsApp versi terbaru memungkinkan kamu untuk melihat orang lain yang terakhir terlihat (Last Seen). Kamu juga dapat menyembunyikan centang biru tetapi melihat orang lain ketika mereka menerima dan melihat pesanmu.

Ada juga fitur membekukan tampilan terakhirmu sehingga membuatmu seolah olah belum online pada jangka waktu tertentu.

2. Anti-delete

Keunggulan aplikasi YoWhatsApp yang berikutnya adalah adanya fitur anti-delete yang akan menyimpan pesan dari pengirim bahkan setelah kontakmu menghapus pesan tersebut.

Secara keseluruhan fitur pada YowhatsApp sangat fleksibel dan ini juga menjadi alasan kenapa banyak orang menggunakan Mod ini.

3. Kunci Aplikasi Bawaan

YoWA menyediakan kunci aplikasi (lock app) bawaan dengan PIN, pola, atau fingerprint. Ini membuat pengguna tak perlu repot mengunduh lock app pihak ketiga untuk mengamankan chat di aplikasi WhatsApp miliknya.

4. Aplikasi Ganda

Pengguna bisa menggunakan dua akun berbeda di satu ponsel yang sama. Sebenarnya, WhatsApp versi resmi di sejumlah ponsel Android juga memiliki fitur ini.

5. Penggantian Tema dan Warna

YoWhatsApp tidak hanya berwarna hijau seperti setelah WhatsApp. Pengguna dapat mengubah warna dan tema YoWhatsApp sesuai keinginan. Fitur ini disebut YoThemes.

6. Tambahan Emoji

Salah satu faktor yang membuat YoWhatsApp versi terbaru laku digunakan meskipun tidak ada jaminan keamanan adalah tambahan emoji untuk chat. Emoji tambahan ini harus diunduh terpisah dengan aplikasi YoWhatsApp sebelum akhirnya bisa digunakan. Nama fitur ini adalah Emoji Variant.

7. Migrasi Tanpa Kehilangan Data

Fitur ini akan memungkinkan kamu untuk bermigrasi dari WhatsApp biasa ke YoWhatsApp versi terbaru tanpa kendala apa pun.

Cara kerjanya, kamu hanya perlu mencadangkan obrolanmu pada WhatsApp biasa ke Google Drive kemudian menginstall aplikasi mod ini.

Hal ini tidak akan membuatmu kehilangan obrolan sama sekali setelah mengembalikan cadangan tersebut pada saat pertamakali menginstall YoWhatsApp.

8. Media dan Unduhan

Aplikasi ini juga kelebihan dalam hal media dan manajemen unduhan. Batas pengiriman media dalam aplikasi ini hingga 70. Selain itu, gambar juga tidak akan kehilangan resolusi karena secara default batasnya telah diatur hingga 18 MB yang akan memungkinkan kamu untuk mengirim foto 64 MP tanpa masalah.

YoWhatsApp juga memungkinkan kamu untuk mengirim video hingga 1 GB ke temanmu tanpa kendala sama sekali.

9. Melihat Story dan Chatting yang sudah dihapus

Pada aplikasi WhatsApp asli, kamu tidak bisa melihat story dan chatting yang sudah dihapus. Namun, hal ini tentu berbeda apabila kamu menggunakan aplikasi YoWhatsApp. Pada aplikasi ini, terdapat fitur yang memungkinkan kamu untuk melihat chating dan story yang sudah terhapus. Selain itu, kamu dapat melihat story WhatsApp yang sudah lewat dari 24 jam.

10. Durasi story lebih lama

Apabila kamu ingin mengunggah video pada story WhatsApp, umumnya maksimal durasi video yang diberikan oleh aplikasi tersebut adalah 30 detik.

Dengan begitu, kamu harus memotong video yang kamu unggah menjadi beberapa bagian. Tentu hal tersebut akan sangat merepotkan apabila video tersebut berdurasi panjang. Namun jangan khawatir, dengan aplikasi YoWhatsApp, kamu dapat mengunggah video yang berdurasi panjang tanpa perlu memangkasnya.

Resiko Menggunakan Aplikasi YoWhatsApp

Meski menawarkan beberapa layanan yang absen pada aplikasi versi resmi, sebenarnya aplikasi WhatsApp modifikasi seperti YoWhatsApp ini juga memiliki beberapa risiko.

Berikut ini beberapa resiko menggunakan aplikasi YoWhatsApp yang perlu kamu perhatikan.

1. Akun Bisa Diblokir Permanen

Pihak WhatsApp sendiri sudah mengetahui keberadaan sejumlah aplikasi WhatsApp modifikasi ini, dan menyadari bahwa sejumlah penggunanya telah menggunakan versi WhatsApp yang tak resmi itu.

Untuk itu, WhatsApp dengan tegas mengatakan bahwa aplikasi WhatsApp modifikasi yang dikembangkan oleh pihak ketiga itu tidak resmi dan melanggar Ketentuan Layanan WhatsApp.

Di laman FAQ resmi, WhatsApp juga mengancam pengguna yang bandel menggunakan aplikasi WhatsApp Mod seperti WhatsApp GB dan WhatsApp Plus, bakal diblokir secara bertahap. Mulai pemblokiran sementara hingga permanen.

Meski nama aplikasi YoWhatsApp tak disebutkan di laman FAQ tersebut, pengguna yang menggunakan YoWhatsApp tetap berpotensi untuk diblokir. Mengingat aplikasi tersebut juga merupakan WhatsApp modifikasi.

2. Percakapan Rentan Diintip

Alasan WhatsApp melarang penggunaan WhatsApp modifikasi ialah karena keamanannya yang tak terjamin.

Selama ini, WhatsApp selalu mengedepankan fitur keamanan enkripsi ujung-ke-ujung (end-to-end) pada seluruh percakapan pengguna di WhatsApp.

Dengan adanya fitur E2EE itu, seluruh percakapan pengguna di WhatsApp disebutkan tak akan bisa diintip oleh pihak lain, termasuk oleh pihak WhatsApp sendiri.

Nah, di laman FAQ, WhatsApp mengatakan tidak mendukung aplikasi pihak ketiga ini karena pihaknya tidak dapat memvalidasi praktik keamanannya.

3. Ancaman Malware

Risiko lain bila menggunakan WhatsApp modifikasi seperti YoWhatsApp ini ialah ancaman aplikasi disusupi atau ditanami software berbahaya (malware).

Menurut Tech Maish, WhatsApp GB lebih berisiko membawa malware dan spyware. Pasalnya, pengguna harus mengunduh aplikasi melalui file APK di situs tertentu, bukan melalui toko aplikasi resmi.

Nah, itulah beberapa informasi seputar aplikasi YoWhatsApp yang perlu kamu perhatikan. Selain keunggulan yang menggiurkan, kamu perlu mempertimbangkan juga resiko menggunakan aplikasi YoWhatsApp sebelum men-download apk YouWhatsApp tersebut.

Editor : -

Tag : #whatsapp    #mod    #yowhatsapp   

BACA JUGA

BERITA TERBARU