parboaboa

Jadikan Medan Sebagai Kota Wisata, Bobby Nasution: Tak Semudah Membalikkan Telapak Tangan

Juni | Daerah | 01-08-2022

Wali Kota Medan, Bobby Nasution di Acara Bekraf Medan (Dok. tvonenews)

PARBOABOA, Medan – Wali Kota Medan, Muhammad Bobby Afif Nasution, menghadirkan sesuatu yang berbeda pada acara Beranda Kreatif (Bekraf), di Balai Kota Medan, Minggu (31/7/2022) malam.

Orang nomor satu di Kota Medan itu menggelar Fashion Festival dan aksi drifting dengan drifter nasional dan internasional, Akbar Raiz. Hal tersebut dibuatnya karena ingin mencanangkan Medan menjadi sebuah kota wisata.

Namun, menantu Presiden Jokowi itu juga mengatakan bahwa untuk mengubah Medan menjadi kota wisata tak semudah membalikkan telapak tangan.

"Kita tidak mungkin sekejap menjadikan Kota Medan sebagai kota pariwisata seperti Bali, Jawa Barat, maupun kota-kota lain di Indonesia yang telah memiliki tempat pariwisata. Itu tidak mudah, tapi kami mohon waktu kepada seluruh masyarakat untuk mencoba terus mengembangkan wisata di Kota Medan melalui pembangunan infrastruktur dan fisik," ungkapnya dalam sambutan saat membuka acara tersebut.

Meski demikian, Bobby mengatakan bahwa infrastruktur dan pembangunan fisik saja tidak cukup. Peranan serta dukungan seluruh masyarakat juga sangat dibutuhkan demi mewujudkan Medan sebagai kota pariwisata.

Bobby juga mengungkapkan, gambar-gambar di mobil yang dipakai untuk drifting bersama Akbar Raiz adalah hasil mural anak Medan. Begitu pula dengan film tentang drift yang dihadirkan juga merupakan karya anak-anak film Medan.

Oleh sebab itu, ia turut mengajak seluruh jiwa-jiwa muda kreatif kota Medan untuk terus berkarya dan berkreasi.

"Banggalah jadi anak Medan, baik itu sebagai anak musik, anak mural, anak film maupun yang lainnya. Mudah-mudahan kegiatan kreatif yang dilakukan dapat memajukan perekonomian Kota Medan," harapnya.

Editor : -

Tag : #Medan    #Bobby Nasution    #Daerah    #kota wisata    #beranda kreatif    #berita sumut   

BACA JUGA

BERITA TERBARU