parboaboa

Isi Janji Siswa Lengkap dengan Makna yang Terkandung

Sarah | Pendidikan | 27-10-2022

Upacara Bendera (Foto: Boobastis/Febry)

PARBOABOA - Sekolah merupakan pendidikan formal bagi seluruh warga Indonesia untuk mendapatkan pengajaran dan ilmu yang bermanfaat bagi masa depan kelak. Baik itu dalam bentuk materi pelajaran atau aturan dan norma yang berlaku di dalamnya.

Aturan merupakan suatu tindakan atau perbuatan yang telah ditetapkan sehingga harus dijalankan dengan sebaik mungkin. Sedangkan norma adalah ketentuan yang digunakan sebagai panduan, tatanan, atau tingkah laku agar sesuai dalam bermasyarakat dan di lingkungan sekolah.

Aturan dan norma meliputi adanya tata tertib yang dikomunikasikan dengan jelas dan dilaksanakan secara konsisten, sehingga pelajar menyadari dan terbiasa untuk mematuhi norma yang berlaku.

Aturan yang dibuat oleh sekolah untuk dipatuhi dan dijunjung tinggi oleh seluruh muridnya ini tertera dalam janji siswa. Lantas, apasih sih isi dari janji siswa itu? Penasaran? Yuk, ikuti paparan berikut ini!

Janji Siswa

Janji Siswa adalah sebuah teks yang biasa dibaca pada saat upacara bendera merah putih pada Senin pagi. Teks janji siswa ini dibacakan oleh petugas upacara kemudian diikuti oleh seluruh siswa di sekolah.

Namun janji siswa ini bukan hanya sekedar teks biasa, karena di dalamnya terdapat poin-poin yang harus dipahami serta dijalankan oleh para siswa dan siswi.

Adapun isi janji siswa, yakni:

1. Tadwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa, abdi terhadap tanah air dan bangsa, setia kepada Pancasila dan UUD 1945.

2. Adap terhadap orang tua, hormat terhadap guru serta menjujung tinggi derajat dan martabat sekolah.

3. Belajar dengan sungguh-sungguh sebagai bekal masa depan bangsa.

4. Berprestasi dalam rangka mengisi kemerdekaan.

5. Menjadi warga masyarakat yang baik dan pemuda Indonesia yang bertanggung jawab.

Poin-poin yang terkandung dalam janji siswa:

- Pada sila pertama dijelaskan bahwa sebagai manusia, kita harus taat kepada sang pencipta. Pada sila ini ditekankan untuk selalu bertakwa dan menjauhi hal-hal yang dilarang dan mencintai hal-hal yang disenangi oleh Tuhan Yang Maha Esa.

- Pada sila kedua dijelaskan bahwa setiap siswa wajib patuh kepada hal-hal yang sudah disebutkan di atas.

Sebagai anak, kita wajib patuh kepada orang tua mengingat betapa besarnya kasih sayang dan jasa mereka kepada kita.

Tak hanya itu, Setiap siswa juga wajib patuh kepada guru Karena guru merupakan pengganti orang tua di sekolah, kasih sayang dan jasa-jasanya sangatlah besar dan tidak bisa dibalas dengan apapun juga.

- Pada sila ketiga dijelaskan bahwa para siswa harus belajar dengan sungguh-sungguh agar ilmu yang didapat menjadi bekal di masa depan nanti.

- Pada sila keempat dijelaskan bahwa siswa harus berprestasi untuk mengisi kemerdekaan.

- Pada sila kelima dijelaskan bahwa para siswa harus menjadi masyarakat yang baik dan bertanggung jawab

Janji ini mengandung makna yang bertujuan untuk mendukung kedisiplinan para pelajar yang tengah menuntut ilmu di sekolah.

Makna Janji Siswa Bagi Pelajar

Janji siswa ini mengandung makna untuk selalu terus bekerja keras demi meningkatkan ketakwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa, kecerdasan, keterampilan dan juga mencintai tanah air.

Oleh karena itu, teks janji siswa yang diucapkan oleh seluruh pelajar di Indonesia bukan hanya sekedar ucapan. Mereka juga harus memahami makna dan tujuannya lalu menerapkannya pada setiap perbuatan yang dilakukan, baik di lingkungan maupun di luar sekolah.

Nah sobat Parboaboa, itulah seputar penjelasan mengenai janji siswa lengkap dengan makna yang terkandung di dalamnya. Semoga artikel bermanfaat buat kamu.

Editor : -

Tag : #janji siswa    #pelajar    #pendidikan    #upacara    #indonesia   

BACA JUGA

BERITA TERBARU