parboaboa

Coba Gerebek Rumah Bandar Narkoba, Sejumlah Polisi Malah Dikeroyok

Sarah | Daerah | 24-03-2022

Sejumlah personel Satreskoba Polres Madina alami luka-luka (Foto:iNews)

PARBOABOA, Madina - Sejumlah personel Satresnarkoba Polres Mandailing Natal (Madina) , Sumatera Utara (Sumut) mengalami luka-luka usai menggerebek rumah bandar narkoba pada Kamis (24/3/2022) dini hari.

Salah satu anggota Satresnarkoba Polres Madina, Briptu Rio menjelaskan awalnya mereka menggerebek rumah bandar narkoba di Desa Lumban Dolok, Kecamatan Siabu, Kabupaten Madina.

Namun saat hendak melakukan penangkapan terhadap pelaku, tak disangka, petugas mendapat perlawanan dari puluhan massa yang diduga merupakan anggota keluarga dan kerabat dari bandar narkoba tersebut.

"Mereka tak terima anaknya ditangkap. Keluarga undang massa, pakai kayu melakukan perlawanan," ujar Rio, Kamis (24/3/2022).

Meski mengalami luka-luka dan kalah dalam jumlah, petugas Satreskoba Polres Madina, tetap berhasil menangkap bandar narkoba berinisial JD yang merupakan anggota Satpol PP Kabupaten Madina.

Saat diinterogasi, JD mengaku sudah satu tahun ini mengedarkan sabu. Ia juga mengaku, sabu tersebut hanya dijual di kampungnya saja. Selanjutnya, petugas mengamankan barang bukti berupa paket sabu seberat lima gram.

Rio mengatakan, saat ini petugas masih menyelidiki kasus narkoba tersebut. Sabu ini disinyalir diperoleh dari Lembaga Pemasyarakatan Sipapaga, dan kerap diedarkan ke sejumlah ASN di lingkungan Pemkab Mandailing Natal.

Editor : -

Tag : #narkoba    #satresnarkoba polres madina    #daerah    #kriminal    #satpol pp    #berita sumut   

BACA JUGA

BERITA TERBARU