parboaboa

Gempa Susulan Tojo Una-una 6,5 Magnitudo

maraden | Daerah | 27-07-2021

Titik gempa susulan di 55km arah timur laut Tojo Una-una Selawesi Tengah.

PARBOABOA, Tojo Una-una – Gempa bumi susulan kembali mengguncang wilayah Tojo Una-Una, Sulawesi Tengah. BMKG mencatat gempa susualan ini berkekuatan 6,5 magnitudo pada Senin (26/7) pukul 20.09 WITA atau 19.09 WIB.

Pusat gempa diketahui berada di timur laut Tojo Una-Una, Sulteng, sejauh 59 km. Kedalaman gempa sejauh 10 km.

Gempa yang kedua ini dirasakan waraga yang berada Kota Palu, Poso, Morowali, hingga di Kabupaten Banggai yang berjarak ratusan kilometer dari Kabupaten Tojo Una-una. Masyarakat yang merasakan getaran gempa berhamburan keluar dari rumah.

Pantauan BPBD menyebutkan warga mengungsi ke wilayah yang lebih tinggi di Desa Sansarino, Kecamatan Ampana Kota. Diberitakan juga jaringan listrik masih padam dan belum ada laporan kerusakan pascagempa.

Sebelumnya, wilayah Tojo Una-Una, Sulteng, sempat diguncang gempa pada Senin (26/7) pukul 11.52 WIT dengn kekuatan 5,8 Magnitudo.

BMKG dalam rilisnya mengatakan baik gempa pertama maupun gempa susulan masih belum kategori gempa bepotensi Sunami. BMKG tetap menghimbau warga untuk berhati-hati dan menyiapkan segala sesuatunya jika ada kemungkinan dievakuasi.

Editor : -

Tag : #bencana-alam    #daerah   

BACA JUGA

BERITA TERBARU