parboaboa

10 Inspirasi Desain Dapur Industrial Minimalis yang Aesthetic

Wanovy | Rumah | 06-07-2022

Desain dapur industrial, foto: Dekoruma

PARBOABOA - Desain dapur industrial memang masih jarang digunakan. Namun, tidak ada salahnya juga diterapkan di rumah untuk menampilkan kesan yang unik, artsy dan kekinian. Intip inspirasi desainnya di sini!

Industrial adalah salah satu gaya desain yang modern dan unik dengan ciri khasnya yakni penggunaan warna-warna monokrom.

Desain ini juga cenderung menggunakan material dan elemen yang kasar dengan kesan unfinished.

Pada bangunannya, gaya desain ini biasanya menampilkan bata ekspos atau pipa dan kabel yang dibiarkan terlihat.

Biasanya desain industrial banyak digunakan untuk bangunan-bangunan komersial seperti kafe, restoran, perkantoran dan lainnya.

Karena desain ini juga memiliki penggemarnya sendiri, tak jarang banyak orang yang juga menerapkan gaya desain ini pada huniannya.

Salah satu ruangan di rumah yang dapat didesain dengan gaya industrial adalah dapur.

Jika kamu sedang mencari inspirasi untuk merancang dapur industrial impian, beberapa Desain dapur industrial yang dapat menjadi referensi.

1. Desain Dapur Industrial Minimalis ala Cafe

Kali ini ada inspirasi desain dapur industrial yang cukup kekinian. Dapur industrial ala cafe atau bar. Ciri khasnya ada pada kursi yang digunakan.

Nah, inspirasi dapur ini cocok bagi Kamu yang menginginkan dapur industrial ala cafe dengan tampilan nan elegan.

Selain itu, kesan industrial juga dihadirkan dari pemilihan lampu, kursi, plafon, serta dinding bata ekspos berwarna putih.

2. Desain Dapur Industrial Hitam-Pink

Inspirasi dapur industrial berikutnya hadir dengan kesan industrial dapat diciptakan dengan dinding dapur yang dicat dengan warna hitam.

Untuk menambah kesan lucu dan menggemaskan, gambarlah sebuah gambar dengan ukuran yang kecil-kecil dengan cat warna putih.

Kamu dapat menggambar jenis-jenis makanan seperti kue, ice cream, telor ceplok dan lain-lain.

Untuk dinding pada sisi yang lain, seseorang dapat menghiasnya dengan memberikan stiker dinding bergambar kayu-kayu yang lucu. Untuk perabotan dapur, pilihlah warna yang lembut seperti pink dan putih.

3. Desain Dapur Industrial Coklat dengan Furniture Kayu

Kemudian, inspirasi desain dapur industrial berikutnya hadir dengan konsep material kayu dan penggunaan lampu industri guna menerangi dapur.

Adapun untuk pembuatannya, kamu bisa menggunakan kayu tertentu yang diolah dan dirapikan, kemudian dijadikan kitchen set dan meja dapur. Namun, tidak dicat, cukup dicat dengan pernis saja.

Bila memiliki ruangan yang cukup luas, kamu bisa meletakkan meja di tengah dapur. Namun, bila ruangan cukup kecil bisa meniadakan meja ini dengan model layout L, agar dapur tampak luas.

4. Kombinasi Industrial dengan Suasana Terbuka

Supaya tata ruang dapur menjadi lebih maksimal, pemilihan unsur terbuka menjadi solusi tepat dan menarik.

Unsur dapur industrial dengan kombinasi hitam dan kayu dekoratif menghasilkan kesan minimalis dan terlihat elegan dari berbagai sudut.

Tak hanya sekadar elegan, dapur ini juga dirancang dengan sangat luas karena berdekatan dengan sisi jendela.

5. Industrial dengan Sentuhan Kontemporer

Desain dapur industrial minimalis selanjutnya yang tak kalah menarik adalah pemilihan sentuhan kontemporer unik.

Sentuhan kontemporer tampak unik dengan kombinasi warna hijau muda yang tampak mengalir dari berbagai sudut.

Tak hanya mengutamakan aspek estetika, dapur ini juga terlihat fungsional sehingga memudahkan kamu dalam memasak.

6. Dapur Industrial yang Fungsional Di Ruang Sempit

Bukan hanya sekadar dapur bersih dan dapur kotor, kamu juga bisa merancang desain dapur minimalis industrial di ruang sempit secara multifungsi.

Unsur multifungsi tersebut yakni memadukan dapur dan ruang makan dengan sentuhan industrial yang sangat nyaman dan praktis untuk kebutuhan rumah tangga.

Tak hanya aksen industrial dengan kombinasi warna monokrom, kamu juga bisa mengaplikasikan hiasan dekoratif maupun bata merah sehingga menambah kesan unik.

7. Tambahan Meja Bar Minimalis

Menggunakan desain dapur industrial yang dapat ditunjukkan pada finishing kayu setengah jadi pada storage meja dapur.

Tambahan meja bar minimalis yang ditampilkan dalam dapur ini turut memberikan kesan yang elegan dan memiliki nuansa caffe industrial yang hits.

8. Dinding Batu Bata yang Rapi

Menggunakan desain dapur industrial yang sangat serasi dengan konsep rumah industrial, dapur ini menggunakan dinding batu-bata yang tetap memperhatikan tampilan agar memberikan finishing yang tetap rapi dan tidak mengganggu.

Penggunaan dinding batu-bata ini juga dapat memaksimalkan tampilan dapur menjadi lebih bervariasi.

9. Desain Dapur Minimalis Industrial Artistik

Supaya dapur terasa tidak membosankan, pemilihan tema industrial artistik sangat cocok untuk diaplikasikan, khususnya bagi kaum milenial.

Tema industrial artistik dirancang dengan kombinasi tiga warna yakni, putih, hitam, dan abu-abu dengan suasana kontemporer.

Selain kombinasi warna tersebut, sentuhan kayu pada beberapa bagian dapur tampak menghasilkan sentuhan yang alami.

10. Kombinasi Industrial Menyudut Ke Belakang

Jika keterbatasan ruang menjadi pertimbangan, desain dapur minimalis industrial di ruang sempit berikut sangat layak untuk diaplikasikan.

Pemilihan tema dapur yang menyudut ke dalam menghasilkan aksen fungsional yang sangat baik dan terlihat praktis.

Tak hanya memadukan dapur dengan minibar minimalis, kamu juga dapat memisahkan antara dapur bersih dan kotor secara berseberangan.

Nah, itulah beberapa desain dapur industrial yang bisa kamu jadikan referensi. Jangan lupa selalu pantau model rumah masa kini di Parboaboa.com ya!

Editor : -

Tag : #dapur industrial    #desain dapur    #model rumah    #rumah    #dapur minimalis    #rumah minimalis    #dekorasi rumah   

BACA JUGA

BERITA TERBARU